Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Apple Konfirmasi Fitur Emergency SOS via Satelit Rilis November 2022

Gama Prabowo - Jumat, 11 November 2022 | 15:14
Fitur Emergency SOS via Satelit
Apple

Fitur Emergency SOS via Satelit

Apple resmi mengkonfimasi rencana peluncuran fitur Emergency SOS via Satelit untuk iPhone 14 series.

Melalui sebuah siaran pers di situs Apple.com, Apple mengumumkan bahwa fitur Emergency SOS via Satelit akan meluncur akhir bulan November 2022.

Fitur Emergency SOS via Satelit meluncur untuk pengguna iPhone 14 di AS dan Kanada.

Sayangnya, Apple masih enggan memberi tanggal peluncuran ataupun versi iOS yang akan menampung fitur tersebut.

Baca Juga: Konektivitas Satelit Apple Watch Pro Bisa Dominasi Industri Smartwatch

Dalam keterangan pers di situs resminya, Apple juga mengumumkan bahwa mereka menginvestasikan dana Advanced Manufacturing Fund sebesar USD 450 juta.

Dana tersebut digunakan untuk pengembangan infrastruktur penting yang mendukung fitur Emergency SOS via Satelit.

Sebagian besar dana diberikan kepada perusahaan mitra satelit Apple, Globalstar.

Ilustrasi teknisi Globalstar memperbaiki satelit buatan
Apple

Ilustrasi teknisi Globalstar memperbaiki satelit buatan

Apple mengungkapkan bahwa investasi besarnya akan memberikan peningkatan penting untuk jaringan satelit Global star dan stasiun bumi di Alaska, Florida, Hawaii, Nevada, Puerto Rico, dan Texas.

Investasi ini bertujuan untuk memastikan pengguna iPhone 14 dapat terhubung ke layanan darurat saat mereka tak mendapat jaringan seluler ataupun Wi-Fi.

Globalstar mengoperasikan jaringan satelit canggih di seluruh AS dan seluruh dunia
Apple

Globalstar mengoperasikan jaringan satelit canggih di seluruh AS dan seluruh dunia

Editor : MakeMac





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Tag Popular

x