Follow Us

Duh! Separuh iPhone Buatan India Punya Casing di Bawah Standar Apple

Gama Prabowo - Kamis, 16 Februari 2023 | 07:24
Teardown casing iPhone 13 Pro Max.
Sonny Dickson via Apple insider

Teardown casing iPhone 13 Pro Max.

Sejak tahun 2017, Apple mulai melakukan diversifikasi supplier iPhone guna mengamankan rantai pasokan.

Produksi iPhone kini tak hanya mengandalkan supplier asal China saja, namun juga supplier di India.

Namun, laporan terbaru Financial Times (via MacRumors) mengungkapkan bahwa operasi produksi iPhone di India mengalami beberapa kendala, khususnya pada aspek kualitas komponen dan progress yang lambat.

Baca Juga: Salcomp, Pemasok Apple Memiliki Rencana Besar untuk Pabrik di India

Menurut laporan Financial Times, Apple nampak mengalami kesulitan dalam meningkatkan produksi di India.

Hal ini terlihat dari produksi casing iPhone dari supplier Apple, Tata yang kurang memuaskan.

Pabrik produksi casing iPhone di Hosur yang dijalankan oleh Tata dilaporkan hanya mampu memproduksi 50% komponen yang memenuhi standar Apple.

Ini berarti hanya satu dari setiap dua komponen hasil produksi supplier India yang dalam kondisi cukup baik untuk dirakit oleh Foxxonn.

Persentase kesuksesan produksi yang hanya mencapai 50% ini cukup menyulitkan Apple karena bertentangan dengan prinsip "zero-defect" atau "tanpa cacat" dari manufaktur Apple.

Baca Juga: Cegah Ketergantungan Dengan China, 50 Persen Produksi iPhone beralih ke India

Laporan Financial Times ini bersumber dari mantan insinyur Apple.

Ia mengatakan bahwa pemasok iPhone China dan pejabat pemerintah memiliki pendekatan apapun yang diperlukan untuk memenangkan pesanan iPhone.

Editor : MakeMac





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Tag Popular