Follow Us

Review Evo Explores, Mengungkap Cerita Dibalik Planet Byte

Alexius Aditya - Kamis, 14 April 2016 | 15:07
Review Evo Explores, Mengungkap Cerita Dibalik Planet Byte

Baca Juga:

Kesimpulan

Saya memainkan game ini tanpa berhenti sejak pertama kali saya mengunduhnya. Alasannya sederhana, saya menyukai Monument Valley dan sangat penasaran dengan apa yang diberikan oleh Evo Explores. Ternyata, saya tidak bisa berhenti memainkannya. Game ini sangat baik dari sisi puzzle dan permainannya. Dan nilai tambahan untuk Evo Explores adalah adanya jalan cerita yang berkembang sesuai dengan sejauh mana saya bisa menyelesaikan setiap chapter permainannya. Jalan ceritanya memang tidak berat namun tetap cukup menarik untuk diikuti.

Grafis pada Evo Explores dibuat seperti gambar 2D, dilengkapi sedemikian rupa oleh berbagai ilusi optikal berwarna-warni yang membuat situasi dalam permainan terasa menyenangkan. Terlebih lagi, dengan dukungan musiknya yang baik, saya sangat menikmati pengalaman saya pada saat bermain Evo Explores.

Sekitar lima atau enam jam dari saat saya mulai bermain, game ini akhirnya selesai saya mainkan. Puas memang karena akhirnya saya bisa menyelesaikan game yang benar-benar saya sukai ini. Hanya saja, saya sedikit kecewa karena game ini tidak membutuhkan waktu yang cukup lama untuk diselesaikan. Keseluruhan game bisa saya selesaikan kurang dari enam jam, itupun setelah saya beberapa kali mengulangi levelnya karena saya sempat tersesat tidak tahu arah. Dan sayangnya, tidak ada misi lain dalam permainan yang bisa memberikan saya alasan untuk mengulangi game ini lagi dari awal. Tidak ada barang koleksi untuk dikumpulkan, tidak ada waktu untuk dikalahkan, dan bahkan tidak ada skor untuk sebaik mana saya menyelesaikan misi.

Secara keseluruhan, Evo Explores sangat cocok bagi kalian yang menginginkan game puzzle bergaya seperti Monument Valley, dengan tambahan mekanisme puzzle dan jalan cerita yang baik. Evo Explores jugacocok bagi mereka yang hanya ingin memainkan sebuah game tanpa adanya limitasi waktu. Tidak ada gangguan iklan dan game ini pun tidak memiliki IAP sama sekali. Lebih baik lagi, jika kalian adalah seorang pecinta game puzzle, kalian akan mendapatkan game yang mempunyai sebuah puzzle solid dengan harga yang cukup murah. Jadi rasanya sayang sekali jika kalian melewatkan game puzzle yang satu ini.

Download Evo Explores ร‚ยท Harga: 45000


Akses juga MakeMac melalui MM Reader untuk iPhone

Editor : MakeMac

Latest