Follow Us

(Video) Ngeri! Proses Pembedahan HomePod oleh iFixit Pakai Gergaji Besi

Andri Alfansyah - Selasa, 13 Februari 2018 | 14:32
(Video) Ngeri! Proses Pembedahan HomePod oleh iFixit Pakai Gergaji Besi

HomePod sebelumnya menuai pujian dari kalangan audiophile untuk keluaran suaranya yang berkualitas tinggi. Bahkan kualitas suara speaker pintar pertama dari Apple tersebut mampu mengalahkan speaker mahal berharga hampir $1.000.

Nah buat kamu yang penasaran dengan jeroan komponen HomePod dan rahasia di balik suaranya yang mengagumkan, iFixit sudah merilis hasil pembedahannya tidak lama setelah Apple meluncurkannya secara resmi pada Jumat pekan kemarin di Amerika Serikat, Inggris, dan Australia.

Dalam pembedahan tersebut, HomePod ternyata sangat sulit untuk diperbaiki. Itulah mengapa Apple mengenakan biaya perbaikan yang tidak murah, yaitu sebesar $279 atau 85 persen dari harga jual aslinya jika mengalami kerusakan.

Untuk melihat komponen bagian dalam HomePod, iFixit menggunakan banyak peralatan, seperti obeng, pencungkil, pinset, heat gun, pick gitar, pisau cutter, dan bahkan gergaji besi. Alat terakhir digunakan lantaran HomePod memang susah dibuka.

Klik tautan ini jika video di atas tidak muncul.

Pembedahan dimulai dari bagian atas di mana kontrol sentuh berada. Bagian ini diberi lem adhesive. Begitu dibuka terihat Apple menguatkannya lagi dengan beberapa baut untuk melindungi mesinnya.

Menuju ke bagian bawah, Apple melengkapi HomePod dengan karet. Cukup dengan dipanaskan, bagian ini mudah untuk dilepaskan. Begitu kedua ujung dibuka, baru bagian semacam kain atau jala yang menutupi bodi HomePod bisa dilepas.

Jalanya sendiri cukup menarik. Apple membuatnya dengan beberapa lapisan. Lapisan luar adalah kain dan bagian dalamnya adalah berupa koil yang memungkinkan gelombang suara melewati kain dengan sedikit pantulan.

Setelah karet dibuka, terlihat adanya komponen konektor dengan 14 pin. Tidak diketahui apa fungsi konektor tersebut, namun ia disinyalir digunakan untuk pengujian atau memprogram Homepod saat dalam proses perakitan di Taiwan.


Baca juga:


Menengok ke bagian dalam, HomePod sebagaimana disebutkan Apple dilengkapi dengan prosesor A8 dan RAM 1GB. Meski tidak dirancang untuk menyimpan data musik, HomePod juga dilengkapi dengan storage 16GB merek Toshiba.

Editor : MakeMac

Latest