Follow Us

7 Tips Mengambil Foto Panorama Menggunakan iPhone

Bagus Hernawan - Selasa, 27 Februari 2018 | 17:29
7 Tips Mengambil Foto Panorama Menggunakan iPhone

Hobi jalan-jalan ke tempat baru dan memiliki pemandangan alam terbuka yang cantik? Jangan lupa untuk mengambil foto panorama ya! Dengan mode Panorama, kamu bisa mendapatkan foto memanjang dengan resolusi tinggi dan mendapatkan banyak objek dalam satu gambar.

Saya sudah sering menggunakan fitur Panorama sejak perangkat iPhone 4 (saat itu masih memerlukan aplikasi tambahan) hingga sekarang. Berikut ini beberapa tips yang dapat kamu lakukan untuk membuat foto panorama lebih maksimal. Yuk simak langsung!

7 Tips Mengambil Foto Panorama Menggunakan iPhone

1. Cari Objek Menarik dan Tidak Banyak Gerakan

Cara mengambil foto panorama adalah memilih mode Pano dari app Camera lalu menggeser perangkat iPhone hingga sekitar 180 derajat atau bahkan lebih. Agar hasil panorama bisa menjadi foto yang cantik dan rapi, hindari mengambil foto panorama di tempat yang banyak orang lewat atau bergerak.

Mengambil foto panorama di tengah keramaian, di sekitar pantai atau daerah ramai lainnya tentu tidak disarankan jika ingin mendapatkan hasil yang maksimal. Karena ketika kamu menggeser kamera, objek orang yang ada di depan bisa saja sedang berjalan dan membuat hasilnya berantakan. Contoh paling gampang dan menarik untuk membuat foto panorama adalah kegiatan liburan naik gunung di tempat yang sepi atau mungkin lapangan kosong dengan pemandangan rumput hijau dan awan yang bersih misalnya.

2. Pilih Fokus Utama Terlebih Dahulu

Sebelum memulai mode Panorama dari sisi kiri atau kanan, kamu bisa tekan dan tahan layar untuk mengunci fokus sekaligus Exposure foto terlebih dahulu. Dengan cara tersebut, mode Panorama tidak akan mencari-cari fokus yang dibutuhkan atau membuat gambar terlalu terang atau gelap di tempat yang salah.

Wajib diingat juga bahwa fitur Pano di Camera tidak punya mode kompensasi Exposure seperti pada mode foto biasa, jadi pastikan kamu memilih fokus dan Exposure di tempat yang tepat agak tidak perlu terlalu repot mengedit gambar.

3. Kurangi Distorsi, Mundur Beberapa Meter Lagi

Namanya juga panorama, jadi mustinya objek yang kamu jepret ada di jarak yang jauh dan tidak bisa ditangkap semuanya dengan sebuah foto mendatar saja. Jika objek foto kamu terlalu dekat, mode panorama akan menghasilkan distorisi atau garis lurus yang berubah menjadi lengkung – tidak natural dan tidak sedap dipandang.

Jika hasil itu yang terjadi pada foto kamu, silakan coba mundur beberapa meter lagi agar mendapatkan foto panorama lebih bagus. Hindari juga untuk mengambil foto panorama di dalam ruangan yang memiliki banyak garis mendatar dan vertikal seperti meja dan eternit misalnya.

4. Manfaatkan Garis Panduan dengan Baik

Editor : Bagus Hernawan

Latest