Setelah menyimpan produk Apple dalam waktu lama, bisa saja perangkat tersebut kehabisan baterai total. Saat pertama kali mengeluarkan dari kotak penyimpanan, silakan isi baterainya alias charging hingga sekitar 20 menit dengan adapter original yang kamu miliki.
Tips Tambahan
Sebagai pengguna beberapa perangkat iPod, saya rutin melakukan tips di atas untuk koleksi yang jarang digunakan. Tips tambahan dari tim MakeMac, kamu bisa mengatur Reminder di perangkat iOS atau catatan di Calendar untuk jadwal charging yang harus dilakukan secara rutin. Intinya adalah tidak boleh malas apalagi cuek jika punya beberapa gadget yang jarang dipakai dan ingin tetap menjaganya agar tidak rusak.Apakah kamu punya tips tambahan untuk menyimpan gadget Apple dalam waktu lama? Bagikan di kolom komentar ya!
3 Cara Mengisi Baterai Komputer Mac dengan Lebih Cepat
[source site_name = “apple” site_url = “https://www.apple.com/lae/batteries/maximizing-performance/”][/source]Akses juga MakeMac melalui MM Reader untuk iPhone