Sedih rasanya mendengar kabar tentang perilisan game yang dimundurkan dari tanggal rencana awal.
Namun jika hal tersebut berarti sebuah game akan menjadi terpoles sempurna saat dirilis nantinya, maka rasa sedih tersebut berubah menjadi rasa penasaran yang justru menjadi semakin kuat.
Kali ini, hal diatas dialami oleh game QuestLord 2. Seperti sudah bisa ditebak dari namanya, QuestLord 2 adalah sekuel dari game klasik QuestLord yang pertama dirilis 5 tahun yang lalu.
Pengerjaan sekuel yang telah dimulai sejak 5 tahun lalu, kini telah berangsur selesai dan siap untuk dirilis. Kamu bisa melihat trailernya lewat video dibawah:
Klik tautan ini jika video di atas tidak muncul.
Baca Juga:
- Noodlecake Mengumumkan ‘Motorball’, Sebuah ‘Rocket League’ Bergaya 2D, dan ‘Super Stickman Golf Blitz’
- Bertahan Hidup dari 6 Game Survival Paling Menantang di iOS
- Game Balap Mirip Burnout Milik Radiangames, ‘Speed Demons’, Siap Dirilis Bulan Depan
Nantinya, QuestLord 2 bisa ditebus seharga $6.99 ketika bug yang bermasalah tadi telah diperbaiki.
Sekuel ini akan mengenalkan bermacam fitur baru, termasuk cerita yang lebih panjang, ratusan NPC, opsi roguelike, dan lainnya.
Belum jelas kapan tanggal resmi dari perilisan QuestLord 2. Tapi untuk sekarang, pengembang mengatakan bahwa perilisannya akan berkisar pada bulan Januari 2019 yang akan datang. Tunggu kedatangan QuestLord 2 ya!