Follow Us

Game RPG Nintendo DS ‘Mystery Dungeon: Shiren the Wanderer’ Hadir ke iOS

Alexius Aditya - Selasa, 05 Maret 2019 | 14:05
Mystery Dungeon: Shiren the Wanderer

Mystery Dungeon: Shiren the Wanderer

Selama beberapa tahun belakangan ini, banyak sekali game dari platform Nintendo DS dan 3DS yang bermunculan di App Store. Judul favorit saya jelas game seri Ace Attorney dan Professor Layton—walaupun lebih banyak judul telah banyak masuk sejak kehadiran dua game tersebut.

Salah satu yang menarik adalah datangnya seri game Shiren the Wanderer. Game pertamanya dirilis pada platform Super Famicom (SNES) di Jepang pada tahun 90an. Game tersebut kemudian baru hadir di platform lain, yaitu Nintendo DS lebih dari 10 tahun kemudian, tepatnya pada tahun 2006.

Lokalisasi bahasa Inggrisnya bahkan baru datang menyusul di tahun 2008, yang dikerjakan oleh SEGA untuk platform Nintendo DS. Sekarang, nampaknya giliran platform ponsel yang mendapatkan kesempatan tersebut.

Baca Juga:

Mystery Dungeon: Shiren the Wanderer

Mystery Dungeon: Shiren the Wanderer

Spike Chunsoft siap membawa Mystery Dungeon: Shiren the Wanderer ke iOS dan Android. Game yang merupakan sebuah port dari versi Nintendo DS ini sudah disesuaikan sedemikian rupa, dengan tambahan konten dan peningkatan visual untuk dapat dimainkan di perangkat ponsel masa kini.

Game yang termasuk genre mystery dungeon ini memiliki fitur dungeon yang bersifat acak setiap kamu mencoba bermain, dengan mekanisme gameplay turn-based pada kombatnya.

Setiap aksi yang kamu lakukan akan memiliki efek reaksi tertentu. Bahkan, bergerak ke arah tertentu juga akan memiliki konsekuensi tersendiri. Kematian dari karakter juga akan membuatmu kehilangan semuanya dan harus mencoba dari awal lagi.

Sayangnya, tidak banyak informasi yang bisa ditarik dari game yang satu ini. Hingga kini, kita hanya tahu bahwa Mystery Dungeon: Shiren the Wanderer akan hadir di Jepang. Tetapi jika dilihat dari lokalisasi bahasa yang memang sudah ada sejak versi Nintendo DS hadir, maka kemungkinan besar game yang satu ini juga dapat dinikmati oleh para gamer di seluruh dunia nantinya.

Editor : MakeMac





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Tag Popular