Follow Us

Favorit, iPhone XR Mendominasi Penjualan Smartphone di Amerika

Nicolaus Prama - Kamis, 25 April 2019 | 08:13
iPhone XR tercatat sebagai ponsel terlaris di Amerika pada Q2
apple,com

iPhone XR tercatat sebagai ponsel terlaris di Amerika pada Q2

iPhone XR, versi terbawah dari varian iPhone X generasi 2018 ternyata malah mendominasi penjualan smartphone di Amerika.

Seperti dilansir Consumer Intelligence Research Partners (CRIP) iPhone XR memiliki penjualan tertinggi pada quartal pertama dan masih bertahan hingga quartal kedua 2019 ini.

Dominasi penjualan iPhone XR juga ditunjukkan di Inggris, meski Samsung masih menduduki posisi pertama di Benua Eropa.

Baca Juga : AirPods 2 dan iPhone SE Terdaftar di Laman POSTEL, Kapan Resmi Dijual?

Meski iPhone XR terjual cukup banyak, namun ternyata bukan kabar yang menyenangkan bagi Apple.

Mengutip 9to5mac, dampak dari larisnya iPhone XR ini menurunkan nilai rata-rata penjualan (ASP).

iPhone XR saat ini dijual sebagai varian iPhone X terbaru yang paling murah, bahkan di negara seperti India dan China, harga iPhone XR harus diturunkan karena adanya beberapa kebijakan.

It (iPhone XR) remains the best-selling individual model again this quarter, after launch early in the December 2018 quarter. In the US, the newest iPhone models sold about as well as the newest models a year ago, at about 60% of total sales. Based on these trends, we estimate an Average Selling Price of around $800, a decrease from the previous quarter.

Meski mengalami penurunan nilai rata-rata penjualan, namun bisnis layanan Apple masih menyumbang pemasukan cukup banyak.

Baca Juga : (Video) Rangkuman Bocoran Fitur dan Bentuk Fisik IPhone Mendatang

Mulai dari iCloud, Apple Music, hingga iTunes berbayar.

Among US iPhone buyers in the quarter, 48% use paid iCloud storage […] 21% of iPhone buyers use the Apple Music streaming service, and 13% use the legacy iTunes music service.

iPhone XR adalah pilihan tepat bagi mereka yang ingin upgrade tetapi enggan membayar biaya yang lebih tinggi untuk iPhone XS, iPhone XS Max atau iPhone X.

Apakah kamu termasuk pengguna iPhone XR? Bagikan pendapat kamu selama menggunakan iPhone XR di kolom komentar ya!

Editor : MakeMac

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Tag Popular