Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

5 Perbedaan MacBook Pro non Touch Bar dan MacBook Pro Touch Bar Entry Level

Bagus Hernawan - Kamis, 11 Juli 2019 | 16:30
5 Perbedaan MacBook Pro non Touch Bar dan MacBook Pro Touch Bar Entry Level

Apple resmi merilis MacBook Pro Touch Bar entry level atau versi murah bersama dengan MacBook Air 2019.

Karena hadirnya produk tersebut, Apple akhirnya berhenti menjual MacBook Pro non Touch Bar generasi tahun 2017.

Apa saja perbedaan penting dari 2 jenis komputer Mac tersebut? Apakah layak digunakan sebagai upgrade komputer jika kamu masih menggunakan MacBook Pro non Touch Bar? Simak artikel lengkapnya berikut ini dari MakeMac.

1. Touch Bar dan Touch ID

Sesuai namanya, MacBook Pro Touch Bar entry level tahun 2019 sudah tidak lagi mengusung Function Key fisik.

Kini kamu harus menggunakan Touch Bar untuk dapat mengakses deretan Function Key dari F1 hingga F12 beserta fitur kendali Volume, kecerahan layar dan lain sebagainya.

Selain mendapatkan Touch Bar, pengguna MacBook Pro baru ini juga dapat menikmati teknologi Touch ID yang ada di ujung kanan, bergabung dengan tombol power.

Touch ID adalah sensor biometrik yang dapat memindai sidik jari pengguna untuk beragam fitur keamanan. Mulai dari akses akun, App Store, belanja di Apple Pay dan beragam lainnya.

Sebagai catatan, MacBook Pro Touch Bar entry level ini juga sudah menggunakan standar Apple T2 chip untuk mengurus enkripsi data di SSD, Touch Bar dan Hey Siri.

2. Prosessor yang Digunakan

MacBook Pro non Touch Bar tahun 2017 menggunakan spek CPU 2.3GHz dual-core Intel Core i5.

Sedangkan MacBook Pro Touch Bar entry level menggunakan spek CPU 1.4GHz quad-core Intel Core i5, generasi ke–8.

Editor : MakeMac

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Tag Popular

x