Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Telegram Messenger Rilis Fitur Penjadwalan Pesan dan Membuat Tema

Bagus Hernawan - Jumat, 06 September 2019 | 11:14
Telegram Messenger Rilis Fitur Penjadwalan Pesan dan Membuat Tema

Update Telegram Messenger membawa sejumlah fitur baru yang sangat menarik.

Salah satu bagian favorit saya adalah fitur Schedule Message atau penjadwalan pesan.

Dengan fitur baru ini, kamu dapat mengirim pesan secara personal atau dalam mode grup chat sesuai jadwal yang diinginkan.

Misalnya untuk mengucapkan selamat ulang tahun, mengirim pesan di luar jam kerja atau beberapa contoh lainnya.

Cara menggunakan fitur ini adalah tekan dan tahan tombol kirim pesan lalu akses mode Schedule Message.

Schedule Message dan Reminder di Telegram Messenger

Schedule Message dan Reminder di Telegram Messenger

Penjadwalan yang dapat kamu buat sangat lengkap mulai dari hari hingga jam dan menit untuk pesan tersebut dikirim.

Masih dari mode yang sama, fitur ini juga dapat dimanfaatkan sebagai Reminder. Yaitu saat kamu mengirim pesan kepada diri sendiri di bagian Saved Messages.

Setiap Reminder yang kamu buat juga akan menampilkan notifikasi pesan dengan ikon kalender untuk membuat kamu lebih mudah melihat notifikasi tersebut.

Custom Cloud Themes

Update terbaru dari Telegram ini juga memberikan fitur tampilan baru bernama Custom Cloud Themes.

Fitur ini membuat kamu dapat menciptakan tema dengan warna buble chat dan gambar latar belakang sendiri.

Pengguna fitur Custom Cloud Themes ini juga dapat membuat dan membagikan tema tersebut kepada pengguna lain lewat sebuah tautan sederhana. Contoh yang dibagikan oleh Telegram adalah Custom Cloud Themes dengan nama Sky Blue atau Desert.

Editor : MakeMac

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Tag Popular

x