Mac Pro 2019 telah diperkenalkan Apple sejak WWDC 2019, Juni kemarin.
Namun hingga kini, Apple belum merilis desktop terwahidnya tersebut.
Harapan kini mulai mencuat pasca Mac Pro 2019 tidak sengaja diketahui berada di studio Calvin Harris.
Baca Juga: Apple Hadirkan Aksesoris Mac Pro dengan Nuansa Hitam dan Silver
Mac Pro 2019 tersebut secara tidak sengaja muncul pada Instagram Story miliknya.
Pada 9 November 2019 kemarin, DJ dan Produser Calvin Haris melakukan 'Studio Tour'.
Ia menunjukkan isi studionya pada para followernya di Instagram.
Saat menunjukkan detail perangkat musik yang digunakannya, tiba-tiba terlihat sebuah Mac Pro 2019.
Mac Pro 2019 terletak di lantai, persis di sebelah meja kerjanya.
Dilengkapi dengan dudukan kaki dan ornamen 'parutan keju' di sampingnya semakin mendukung dugaan Mac Pro 2019.
Mengutip 9to5mac, besar kemungkinan bahwa Apple telah membagikan Mac Pro 2019 pada para pekerja kreatif untuk mencoba terlebih dahulu.
Baca Juga: Jelang Rilis Mac Pro, Apple Bagikan Panduan DFU Mode untuk Teknisi
Sejak diperkenalkan di WWDC pada 3 Juni 2019 kemarin, Mac Pro telah mendapat lampu hijau dari FCC.
Bahkan, Apple menyebut Mac Pro 2019 akan rilis pada musim dingin 2019.
Namun, Mac Pro mendapat hambatan pasca Pemerintah Amerika Serikat berencana berikan tarif tambahan bila Apple masih kekeuh merakit Mac Pro di luar AS.
Apple akhirnya memindahkan proses perakitan ke Amerika Serikat, tepatnya di Texas.
Meski telah memenuhi syarat AS, beberapa harga komponen Mac Pro 2019 nampaknya akan tetap alami kenaikan.