Follow Us

Apple Maps Segera Hadirkan Fitur Daftar Lokasi Tes Covid-19

Randy Fauzi F - Senin, 13 April 2020 | 13:59
Apple Maps hadirkan fitur yang dapat menunjukan lokasi tes Covid-19
Apple

Apple Maps hadirkan fitur yang dapat menunjukan lokasi tes Covid-19

Apple berencana menghadirkan fitur baru yang akan ditambahkan ke salah satu aplikasinya, yaitu Apple Maps.

Fitur baru ini memungkinkan pengguna mengetahui lokasi mana saja yang menyediakan tes Covid-19.

Terdapat berbagai informasi yang nantinya akan ditampilkan dalam fitur tersebut.

Seperti misalnya, nama lokasi, nama penyedia layanan kesehatan terkait, nomor telepon, dan situs resminya.

Baca Juga: Apple Maps Beri Saran Lokasi yang Dibutuhkan Selama Pandemi Covid-19

Kemudian, terdapat pula informasi mengenai jenis dan sifat tes yang disediakan.

Dalam aplikasi Apple Maps sendiri, lokasi yang menyediakan layanan tes ini akan ditandai dengan ikon khusus medis berwarna merah.

Agar rencana tersebut bisa terwujud, Apple tentu memerlukan data dari penyedia layanan kesehatan di berbagai negara.

Maka dari itu, Apple mengajak layanan penyedia kesehatan untuk mendaftarkan tempatnya ke Apple Maps.

Baca Juga: 3 Fitur Menarik di Apple Maps yang Mungkin Jarang Diketahui

Pendaftaran ini bisa dilakukan secara online melalui sebuah portal khusus yang baru saja diluncurkan.

As a healthcare provider, lab, or other business, follow these steps to submit information on COVID-19 testing locations that Apple may display to its users.

Editor : Bagus Hernawan

Baca Lainnya

Latest