Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Microsoft Resmi Hapus Aplikasi Cortana di Perangkat iOS dan Android

Gama Prabowo - Kamis, 01 April 2021 | 08:16
aplikasi Cortana di perangkat iPhone
betanews.com

aplikasi Cortana di perangkat iPhone

Microsoft resmi menghapus aplikasi smart assistantCortana di perangkat iOS dan Android.

Microsoft juga telah menghentikan semua dukungan untuk keterampilan Cortana sebagai smartassistant pihak ketiga.

Melalui website resminya, Microsoft mengungkapkan bahwa mulai tanggal 31 Maret 2021 konten Cortana seperti reminders dan lists tidak akan lagi berfungsi di aplikasi mobile.

Sebagai gantiya, seluruh konten Cortana akan dipindahkan dan disinkronkan ke aplikasi Microsoft To Do yang bisa diunduh secara gratis di iOS dan Android.

Baca Juga: Microsoft Janjikan Peningkatan Kinerja Microsoft Teams di Macbook

Penghapusan Cortana di perangkat iOS dan Android sebenarnya telah direncanakan sejak Juli 2020.

Saat itu, Microsoft mengumumkan bahwa Cortana akan ditransformasikan ke aplikasi Microsoft 365.

Transformasi yang dimaksud adalah penambahan inovasi dan beberapa pengembangan fitur terbarukan.

Baca Juga: Microsoft Edge versi 89.0 Hadirkan Vertical Tabs untuk Perangkat Mac

Sebagai informasi, Cortana merupakan asisten virtual seperti Siri, Google Assistant, dan Alexa.

Cortana pertama kalidiluncurkan untuk perangkat iOS pada tahun 2015 lalu.

Pada saat itu Cortana memiliki kemampuan interaksi yang lebih baik dari Siri.

Atas kemampuannya itu Cortana diprediksi oleh banyak pihak akan menjadi standar dalam pengembangan asisten digital di masa mendatang.

Namun seiring perkembangan zaman, Cortana versi mobile kini makin tertinggal dari rivalnya, Siri dan Alexa.

Pada akhirnya, Microsoft memutuskan untuk menghapus Cortana dari perangkat iOS dan Android.(*)

Editor : MakeMac

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Tag Popular

x