Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Inilah Daftar Fitur MacOS Monterey yang Tak Hadir di Mac Intel

Gama Prabowo - Jumat, 11 Juni 2021 | 16:01
Ilustrasi Macbook dengan prosesor Intel
Macrumors

Ilustrasi Macbook dengan prosesor Intel

Apple resmi memperkenalkan MacOS Monterey pada acara WWDC 2021, Selasa dinihari (8/6).

MacOS Monterey membawa beragam fitur baru yang nampak menjanjikan.

Sayangnya, beberapa fitur MacOS Monterey tak dapat dijalankan oleh perangkat Mac generasi lama dengan prosesor Intel.

Baca Juga: Download Wallpaper Spesial iOS 15 dan macOS Monterey WWDC 2021

Pada halaman preview macOS Monterey, Apple menunjukan beberapa fitur yang tak bisa diakses oleh perangkat Mac dengan prosesor Intel.

Fitur pertama yang tak hadir di Macberbasis Intel adalah mode potrait dengan background blur di FaceTime.

Kedua, fitur Live Text untuk meng-copy, paste, dan translate teks dalam foto.

Ketiga, Globe 3D interaktif di aplikasi Maps.

Simak halaman berikutnya untuk daftar lengkap fitur MacOs Monterey yang tak hadir di Mac berbasis Intel.

Keempat, Mac berbasis Intel tak dapat menampilkan gambar peta yang mendetail di kota-kota seperti San Fransisco, New York, Los Angeles, dan London.

Kelima, fitur Text-to-speech dalam bahasa Swedia, Denmark, Norwegia, dan Finlandia tak dapat diaktifkan oleh Mac berbasis Intel.

Keenam, Mac berbasis Intel tak dapat menjalankan On-device keyboard dictation secara offline.

Ketuju, Unlimited Keyboard Dictation di Mac berbasis Intel juga tak dapat diaktifkan.

Baca Juga: iOS 15 dan MacOS Monterey Dukung Fitur Rekam Gameplay Lewat Kontroler

Apple belum menjelaskan mengapa 7 fitur tersebut tak tersedia di Mac berbasis Intel.

Sepertinya Apple ingin memberikan sebuah 'garis pembeda' antara produk Mac berbasis Intel dan produk Mac berbasis prosesor Apple Silicon.

Bagaimana pendapat kalian tentang fitur MacOS Monterey yang takhadir di Mac berbasis Intel ini?

Bagikan pendapat kalian di kolom komentar Make Mac ya! (*)

Editor : MakeMac

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Tag Popular

x