Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Inilah Kombinasi Tombol dan Gesture yang Bisa Dilakukan di iPhone X

Dok Grid - Kamis, 19 Oktober 2023 | 16:29
Mulai dai generasi iPhone X sudah tidak dilengkapi dengan Home Button. Namun harus tahu, inilah beberapa kombinasi tombol dan gesture di iPhone X.

Mulai dai generasi iPhone X sudah tidak dilengkapi dengan Home Button. Namun harus tahu, inilah beberapa kombinasi tombol dan gesture di iPhone X.

  1. Tekan layar iPhone X dari bagian bawah lalu swipe ke atas.
  2. Berhenti lakukan swipe ke atas namun jangan lepaskan sentuhan di layar selama beberapa detik.
  3. Setelah beberapa detik, lepas sentuhan di layar dan mode Multitasking App Switcher akan tampil dengan beberapa aplikasi yang berjalan dibelakang layar.
  4. Tekan dan tahan salah satu aplikasi hingga tampil ikon merah di pojok kiri layar.
  5. Tekan ikon merah untuk menghapus aplikasi di belakang layar. Kamu bisa menekan setiap tombol tersebut secara berurutan untuk menghapus semua aplikasi di belakang layar jika diperlukan.

6. Akses Reachability di iPhone X

Reachability pertama kali dikenalkan Apple pada perangkat iPhone 6. Fitur ini dapat digunakan dengan cara double tap Home Button untuk membuat layar turun separuh ke bawah akses ikon di Home Screen bagian atas lebih mudah atau lainnya.

Bagaimana cara menggunakan Reachability di iPhone X? Simak panduan berikut ini:

  1. Aktifkan Reachability di Settings – General – Accessibility – ON.
  2. Tekan tombol gesture di bagian bawah layar iPhone X.
  3. Swipe dari tombol tersebut ke bagian bawah.

7. Akses Control Center dan Notification Center di iPhone X

Karena bagian bawah layar iPhone X digunakan untuk beberapa gesture yang sudah saya sebutkan di atas, akses Control Center dan Notification Center akhirnya dipindah.

Berikut ini panduan akses Control Center dan Notification Center di iPhone X.

  1. Control Center: Tekan layar iPhone X di bagian kanan atas, swipe dari bagian atas ke bawah.
  2. Notification Center: Tekan layar iPhone X di bagian kiri atas, swipe dari bagian atas ke bawah.
Cara membagi sisi kiri dan kanan di bagian atas iPhone X adalah posisi lekukan setelah atau sebelum deretan kamera dan sensor di TrueDepth Camera ya.

Sebagai catatan tambahan, tampilan persentase baterai dan juga nama operator selular yang kamu gunakan hanya tampil di mode Control Center, tidak terlihat di Home Screen.

Baca Juga: Fitur True Tone, Cara Paling Mudah Deteksi Layar Asli di iPhone X

8. Menghidupkan iPhone X

Tekan dan tahan Side Button (sebelumnya bernama Power Button).

9. Mematikan Layar atau Mengunci iPhone X

Tekan Side Button 1x, cara yang sama juga berlaku untuk menghidupkan layar iPhone X.

10. Memanggil Siri

Karena tidak ada Home Button, akses Siri diubah dengan cara tekan dan tahan Side Button. Kamu juga tetap dapat memanggil Siri dengan Hey Siri dan pastikan pengaturan tersebut sudah aktif di Settings – Siri.

11. Aktifkan Emergency SOS & Mematikan Face ID Sementara

Jika dalam kondisi darurat, kamu dapat mengaktifkan Emergency SOS sekaligus mematikan Face ID di iPhone X.

Editor : MakeMac

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Tag Popular

x