Makemac - Apple punya banyak sekali aplikasi bawaan di perangkat iPhone dengan iOS 11. Salah satunya yang mungkin jarang kamu gunakan adalah Compass atau Kompas.
Secara teori, aplikasi kompas di perangkat iPhone menggunakan sensor magnometer atau disebut juga digital compas.
Apa saja hal yang dapat kamu lakukan di aplikasi kompas? Berikut ini kupas tuntas dari MakeMac untuk setiap hal menarik di aplikasi kompas.
Cara Kalibrasi Kompas di iPhone
Setiap kompas digital perlu melakukan kalibrasi saat digunakan pertama kali. Berikut ini panduan kalibrasi aplikasi kompas di perangkat iPhone:- Buka aplikasi kompas.
- Letakkan perangkat iPhone di tempat yang datar atau pegang dengan stabil. Ikuti perintah untuk memutar perangkat hingga bola warna merah membuat lingkaran garis putih.
- Jika sudah selesai, aplikasi kompas siap digunakan.
Gambar di atas adalah tampilan utama dari aplikasi kompas. Kamu akan mendapatkan lingkaran berputar dengan arah mata angin utara, selatan, barat dan timur serta setiap detail derajat.
Di bagian bawah, ada detail derajat dari arah yang ditunjuk dengan garis putih tebal di sisi tengah atas. Di sebelahnya adalah keterangan lokasi.
Sedangkan di bagian bawah adalah koordinat lengkap dengan keterangan elevasi atau ketinggian.
Cara menggunakan aplikasi kompas juga sangat mudah. Tinggal tentukan titik derajat yang ingin kamu tuju, lalu putar perangkat iPhone hingga menunjukan angka tersebut.
Misalkan saya mencari titik 300 derajat, tinggal putar saja perangkat iPhone hingga menunjukkan angka tersebut.
Kamu juga bisa menggunakan aplikasi kompas untuk melihat selisih derajat dari titik terpilih ke titik tujuan.