Apple baru saja merilis update firmware AirPods dan AirPods Pro pada Senin (14/9).
Update kali ini membawa firmware kedua model TWS tersebut ke versi paling baru, 3A283.
Terdapat sejumlah pembaruan yang dihadirkan Apple ke dalam update baru tersebut.
Salah satu yang cukup jadi perhatian adalah sudah tersedianya fitur Spatial Audio di AirPods maupun AirPods Pro.
Baca Juga: Bea Cukai AS Menyita Ribuan OnePlus Buds, Dianggap AirPods Palsu
Melansir MacRumors, beberapa pengguna mengaku telah menjajal fitur Spatial Audio dan hasilnya memuaskan.
Early reports from the MacRumors forums suggest Spatial Audio is functional and working with Apple TV+ content. Several people who have tested the feature have been impressed, calling the audio "immersive," "mind-blowing" and "trippy."Apabila kamu sudah melakukan update firmware, nantinya fitur tersebut akan tersedia di Control Center.
Kamu bisa langsung mengaktifkanya dengan melakukan klik pada ikon Spatial Audio.
Namun, ada satu hal lain yang harus diperhatikan agar fitur Spatial Audio dapat digunakan.
Baca Juga: AirPods Generasi Ketiga Diprediksi Meluncur Awal Tahun 2021
Perangkat iPhone yang digunakan wajib sudah menjalan sistem operasi iOS 14.