Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Bertahan Hidup dari 6 Game Survival Paling Menantang di iOS

Alexius Aditya - Rabu, 26 Desember 2018 | 13:00
Kingdom New Lands Survival Mockup

Kingdom New Lands Survival Mockup

Tidak ada yang lebih menyenangkan ketika berada di zona nyaman. Tapi jika terus berada disana, maka tantangan terasa kurang nyata.

Kelaparan dan tanpa dukungan dari siapapun. Berbagai bahaya siap menerkam dari segala sisi. Apakah dalam keadaan tersebut kamu masih mempunyai kapasitas untuk bertahan hidup?

Game dibawah akan menguji kemampuan survivalmu, menempatkanmu di sudut terpencil dunia. Siapkah kamu?

Sheltered

Sheltered

Sheltered

Sheltered adalah game yang penuh dengan berbagai pilihan moral emosional dan penuh kejutan.

Terbungkus sebagai genre manajemen, game yang satu ini memaksamu untuk menjadi seorang kepala keluarga. Maka jelas bukan tugas yang mudah untuk tetap menjaga keluargamu yang berjumlah 4 orang bertahan hidup dari berbagai bahaya yang terjadi setelah hari kiamat.

Download Sheltered

Klik tautan ini jika video di atas tidak muncul.

Out There: Ω Edition

Out There Omega

Out There Omega

Menjadi seorang astronot mungkin menjadi impian banyak orang. Tetapi pada kondisi tertentu, dimana kamu terdampar disana sendirian, maka tidak ada pilihan lain selain bertahan hidup dengan segala cara yang kamu tahu.

Bangun kapal angkasamu, menghindar dari berbagai bahaya, dan pastikan tabung oksigenmu terisi penuh. Out There mengujimu dengan keras, membuatmu lengah karena dibalik visualnya yang sederhana, terdapat game manajemen yang luar biasa detail.

Download Out There: Ω Edition

Download Out There Chronicles - Ep. 1

Download Out There Chronicles - Ep. 2

Klik tautan ini jika video di atas tidak muncul.

This War of Mine

This War of Mine

This War of Mine

Tidak ada yang suka peperangan. Banyak orang akan menjadi korban, sedangkan sebagian lainnya harus berusaha bertahan hidup dari kepungan musuh. Tapi paling tidak kamu punya senjatamu sendiri.

Tentu saja tidak! Pada This War Of Mine, kamu tidak bermain sebagai seorang tentara, melainkan seorang rakyat biasa.

Maka aksi yang sembrono jelas bukan pilihan disini. Latihlah kemampuan sembunyimu, gunakan strategi yang pintar untuk mendapatkan berbagai perlengkapan, obat-obatan, serta makanan yang meningkatkan kesempatanmu untuk hidup.

Download This War of Mine

Klik tautan ini jika video di atas tidak muncul.

Baca Juga:

Kingdom: New Lands

Kingdom New Lands

Kingdom New Lands

Jika kamu berpikir menjadi seorang raja itu enak, maka kamu belum mengenal Kingdom: New Lands. Game yang terlihat sederhana ini akan menyudutkanmu ke ambang batas.

Sebagai penerus tahta kerajaan, kamu harus memimpin pasukan dan rakyatmu untuk bertahan hidup dari kepungan para monster. Setiap malam, serangan demi serangan akan menjadi semakin besar. Para monster punya satu tujuan, yaitu untuk merebut mahkota sang raja. Apakah kamu akan menyerahkannya begitu saja?

Download Kingdom: New Lands

Klik tautan ini jika video di atas tidak muncul.

Don’t Starve: Shipwrecked

Don't Starve

Don't Starve

Pada Don’t Starve: Shipwrecked, kamu akan bermain sebagai Wilson, yang menemukan dirinya terdampar di sebuah kapal tanpa arah. Sekali lagi, di sebuah area yang berbeda dan baru sama sekali, kamu harus berusaha untuk belajar bertahan hidup.

Tentunya, berbagai tantangan dan rintangan baru akan hadir siap memangsamu. Apakah kamu sanggup menerima tantangan tersebut?

Download Don’t Starve: Shipwrecked

Download Don’t Starve: Pocket Edition

Klik tautan ini jika video di atas tidak muncul.

Death Road to Canada

Death Road to Canada

Death Road to Canada

Death Road to Canada adalah sebuah RPG penuh aksi, dimana tugasmu adalah untuk memimpin sebuah tim yang sedang melakukan perjalanan ke Kanada.

Jelajahi kota penuh zombie, temukan berbagai orang aneh, rekrut, dan hancurkan semua yang menghalangi jalanmu kesana.

Setiap perjalanan adalah random, dan kamu tidak akan pernah tau apa yang akan datang menghadangmu sampai terlambat.

Download Death Road to Canada

Klik tautan ini jika video di atas tidak muncul.

Editor : MakeMac





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Tag Popular

x