Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Apple Luncurkan Games Pertamanya di App Store: Warren Buffett's Paper Wizard

Nicolaus Prama - Selasa, 07 Mei 2019 | 12:35
Warren Buffett's Paper Wizard

Warren Buffett's Paper Wizard

Apple akhirnya luncurkan game untuk iPhone pertama kali setelah lebih dari 10 tahun.Game ini bernama Warren Buffett’s Paper Wizard.

Seperti namanya, game ini dibuat karena peran seorang investor terbesar Apple yang berperan dalam perkembangan iPhone, Warren Buffet.

Baca Juga : Tim Cook Janji Perluas Penggunaan Screen Time dan Parental Control

Rilisnya game ini disampaikan Tim Cook pada rapat umum pemegang saham, Senin (6/5/2019) kemarin.

Interface game Warren Buffett's Paper Wizard
macrumors.com

Interface game Warren Buffett's Paper Wizard

Alur cerita game ini dibuat menggunakan sejarah perjalanan Warren Buffett dalam menggeluti dunia saham, termasuk mempercayai saham Apple.

Berawal dari pekerjaan pertama Buffett, seorang loper koran, kamu akan diajak berpetualang ke berbagai peristiwa yang pernah terjadi pada kehidupan Warren Buffett.

Think you can toss a newspaper like the legendary Warren Buffett? Test your paper-flinging skills as you make your way from the streets of Omaha, Nebraska, all the way to Cupertino, California. Avoid vehicles and birds as you deliver papers to buildings near and far. Will anyone collect enough Warren Bucks to dethrone the Paper Wizard? Probably not.

Uniknya, game ini adalah game pertama yang dibuat, dioperasikan, dan berlisensi Apple di iPhone sejak tahun 2008.

Artinya, game ini adalah game pertama yang dibuat sendiri oleh Apple setelah lebih dari 10 tahun berlalu.

Kamu akan bermain menjadi seorang Warren Buffett
macrumors.com

Kamu akan bermain menjadi seorang Warren Buffett

Warrenn Buffett adalah seorang pesohor di dunia bursa saham karena kegigihannya, pengalaman, dan triknya dalam bermain saham kerap menjadi acuan bagi para investor di seluruh dunia.

Baca Juga : iPhone Tahun 2019 Punya Desain Antena Baru untuk Navigasi Indoor

Majalah Forbes bahkan menyebut Buffett sebagai investor yang paling sukses saat ini karena kerap berinvestasi pada perusahaan-perusahaan yang tidak populer kemudian menjadi sukses.

Melansir dari CNBC, meski terlihat kecil secara persentase, namun Apple hanya menjual 21% perusahaannya pada publik, dan 5% dimiliki oleh Buffett, menjadikan Buffett sebagai investor terbesar Apple.

DownloadWarren Buffett's Paper Wizard

Editor : MakeMac

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Tag Popular

x